RSS

Sunday, January 5, 2014

Kuliner Semarang #27 Basilia Cafe and Dine, Cafe Tanpa MSG



Halo apa kabar semua? Giman liburannya? 2014 tiba artinya harus ada gebrakan baru. Mau liat apa gebrakan baru dari blog ini? Silahkan dibaca postingan pertama di 2014 ini.

Sore hari di tengah hujan Semarang, saya dan teman-teman berencana mencoba salah satu cafe baru di daerah jatingaleh. Nama cafe ini, Basilia Cafe and Dine. Sebenarnya ini adalah cabang kedua dari cafe ini, cabang pertamanya ada di lantai dasar mall citraland, simpang lima. Sedangkan cabang kedua terletak di daerah jatingaleh, jika dari arah kota (bawah) ke arah Tembalang (atas) letaknya di setelah Ikan Bakar Cianjur di Jatingaleh, sejajar dengan IBC (sebelah kiri)
Di cabang kedua ini, tempatnya lebih besar dan  luas, ada indoor dan outdoornya. Outdoornya cocok untuk kumpul-kumpul bareng teman-teman karena suasana yang cozy, indoornya cocok buat makan bersama keluarga karena suasanyanya yang hangat dan nyaman.
Waktu kita kesana, kita mencoba outdoor zone nya.. ini dia suasanya cozy nyaa..





Jadi menu yang di sajikan di cafe ini adalah menu western seperti berbagai macam steak, pasta, pizza, cream soup, salad, sandwich. Ada juga masakan Indonesia seperti nasi goreng. Mau tau menunya secara lebih lengkap? Ini dia..












Beberapa menu yang kita pesan, karena lagi lapar-laparnya kita semua pesan main course hehehe..


(Mix Grill Plate Rp 45.000)

Mix grill ini terdiri dari chicken steak, beef steak, dan sosis panggang dengan brown sauce disajikan dengan olahan kentang (bisa pilih kentang goreng, mashed potato, nasi, potato wedges). Beef nya tidak terlalu lembut, dan penyajian sayurannya kurang menarik dan rasa sayurannya hambar. Sebaiknya sayurannya di bumbuin sedikit. Tapi sosisnya lumayan enak dan kentangnya juga mantap. Untuk harga 45.000, makanan ini kurang recomended. Sorry :(


(Fish Fillet Rp 29.900)

Ini adalah olahan fillet ikan yang digoreng menggunakan tepung roti, dan disajikan dengan tartar sauce dan salad. Rasanya lumayan enak dan cocok dengan sausnya apalagi ada salad juga yang menambah nikmat menu ini, potato wedgesnya enak karena lembuut. Saus tartarnya kurang banyak aja  hehe. Untuk harga segitu, menu ini cukup recomended :)

(Suprema di Polo Rp 39.000)
Ini adalah menu olahan ayam (bagian paha tanpa tulang dan kulit) diberi tepung roti dan didalamnya dibumbui pedas sejenis merica dan cabai bubuk.Disajikan dengan tomat berbumbu. Rasanya lumayan enak tapi sayang harganya terlalu mahan untuk ukuran rasa seperti itu
Untuk itu nilai untuk cafe ini adalah 7,5/10
Gimana udah kebayang sama rasa makanan di cafe ini? Di cafe ini juga banyak menu vegetariannya juga, dan juga makanannya tanpa MSG loh.
Silahkan di coba :9

0 comments: